Our Products

Pergumulan Pemikiran Mahasiswa Islam (1990-1998)

Rp70000

Penulis: Muhamad Murtadho
ISBN : 978-623-95115-3-1
Ukuran: 14cm x 21cm
Cover dan Lay Out: M. Fuad Hasan
Penerbit: Lembaga Kajian Dialektika
Redaksi: Lembaga Kajian Dialektika
Jl. Villa Dago Raya No. A257 Pamulang, Tangerang Selatan 15415
Telp. (021) 7477 4588
Email: [email protected]
Web: www.dialektika.or.id
Cetakan Pertama, Mei 2021

 

Pemesanan Buku ke +62852 5994-9416 (Arifin)

Share This Post:

Deskripsi

Buku ini tepat sebagai referensi bacaan bagi para aktivis organisasi pergerakan khususnya dilingkungan Himpunan Mahasiswa Islam, penerbit dalam hal ini sengaja hendak mempublikasikan tulisan lama beliau yang berupa refleksi pemikiran dan pengalaman yang telah beliau lalui ketika menjadi aktivis organisai mahasiswa Islam.

Dari buku ini, kita akan melihat bagaimana tantangan bagi HMI saat ini yang perlu memikirkan beberapa asumsi-asumi kunci untuk mengantarkan “kapal besar” bangsa ini menuju tujuannya. Pertanyaan besar yang perlu serius dijawab oleh semua organisasi pergerakan saat ini adalah bagaimana memastikan bentuk Indonesia di masa yang akan datang.

HMI sebagai organisasi pergerakan mahasiswa yang mengkader calon intelektual hendaknya mampu membawakan pemikiran Islam yang terbuka yang dapat mengakomodasi dua tema sentral yang oleh penulis buku ini disebutkan sebagai keutuhan bangsa dan kemajuan bangsa.

Kunci keberhasilan HMI dalam sejarahnya karena ketekunan organisasi ini dalam melakukan pelatihan kader, kontribusi dalam diskursus intelektualisme Islam dan mampu mempertahankan independensinya. Tiga kata kunci (perkaderan, intelektual dan independensi) yang saling bertaut tak terpisahkan hingga HMI mencatat sejarah emas dalam diskursus intelektualisme islam di Indonesia, organisasi islam terbesar yang sangat disegani.

Buku ini memang ditulis ketika Indonesia baru mengalami ‘renaissance’ dari masa orde baru, beberapa isu memang sudah dimakan zaman tapi isu-isu ideologi, pemikiran dan politik identitas serta perkaderan HMI tampaknya masih sangat relevan dengan perkembangan sosial politik baik bangsa secara umum maupun HMI secara khusus.

Selamat Membaca!

Ulasan

Belum ada ulasan.

Jadilah yang pertama memberikan ulasan “Pergumulan Pemikiran Mahasiswa Islam (1990-1998)”

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright 2021, Dialektika.or.id All Rights Reserved